Modul Laboratorium Konseling Konseling Individual

  • Lely Ika Mariyati Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
  • Dwi Nastiti Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
Keywords: Modul, Laboratorium Konseling, Konseling Individual

Abstract

Syukur alhamdulillah kami panjatkan pada Allah, karena berkat rahmat dan ijin-Nya penyusunan modul ”Laboratorium Konseling Individual” ini dapat diselesaikan. Banyak pihak yang telah memberikan bantuan dan dorongan pada kami, dengan segala kerendahan dan ketulusan hati  kami haturkan banyak terimakasih. Modul Laboratorium Konseling Individual ini adalah sebuah modul yang bertujuan untuk membantu para mahasiswa untuk belajar bagaimana seseorang berbicara dengan dengan orang lain dengan tujuan untuk membantu agar terjadi perubahan perilaku kearah positif dari orang yang dibantu. Jadi ada dua pihak dalam konseling yaitu pihak yangmembantu dan pihak yang dibantu. Pihak yang membantu dinamakan konselor, atau pembimbing, sedangkan pihak yang dibantu adalah klien/ konselee. Sedangkan Laboratorium Konseling individu sendiri adalah sebuah tempat untuk memenuhi kebutuhan internal, yaitu sebagai tempat mahasiswa melaksanakan praktikum dalam melakukan konseling individual sebagai salah satu bentuk treatment psikologi sebagai konsekwensi dalam meningkatkan skill profesi konselor. Didalam laboratorium ini, disediakan fasilitas-fasilitas yang berhubungan dengan penggunaan Konseling Individual secara individual, yaitu seperti meja, kursi, lembar kerja berupa pencatat proses materi konseling dan evaluasi konseling, alat-alat pencatat hasil konseling, antara lain : pensil/balpoint, perekam suara dan juga CCTV sebagai pengawasan dan juga perekaman saat konselong berlangsung. Selama konseling individual berlangsung, kedua pihak harus bekerja sama agar klien harus dapat memahami diri dan permasalahannya serta mamapu mengembangkaan potensi positif dalam dirinya. Dan yang terpenting lagi, klien harus mampu memecahkan masalahnya sendiri. 

Downloads

Download data is not yet available.

Metrics

Metrics Loading ...

References

Wiillis, S , Konseling Individual, Teori dan Praktek, 2004

Corey, G, Teori dan Praktek Konseling dan Psikoterapi, terjemah:Koeswara, E, 1997

Published
2021-09-22
How to Cite
Mariyati, L. I., & Nastiti, D. (2021). Modul Laboratorium Konseling Konseling Individual. Umsida Press, 1-76. https://doi.org/10.21070/2021/978-623-6081-26-6
Issue
Section
Modul

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2