Buku Ajar Thematic Apperception Test Dan Children Apperception Test ( Pengantar Dan Manual Penggunaan )
Abstract
Buku ini merupakan pengantar untuk mengetahui informasi tentang Tes Apersepsi, khususnya Thematic Apperception Test dan Children Apperception Test, yang merupakan salah satu dari rangkaian assesmen psikologi, khususnya assesmen kepribadian. Sudah lazim diketahui bahwa kepribadian seseorang tidak mudah dipahami. Di bidang psikologi, ada sarana yang biasa digunakan untuk mengetahui kepribadian sesorang, yaitu tes psikologi dalam bentuk tes proyeksi. Salah satu bentuk tes proyeksi yang perlu dikuasai penggunaannya adalah alat tes proyeksi dalam bentuk non verbal seperti Thematic Apperception Test dan Children Apperception Test. Dalam buku ini dijelaskan ide assesmen kepribadian secara umum, dan khususnya pada Thematic Apperception Test dan Children Apperception Test, yang berasal dari appersepsi seseorang saat menghadapi stimulus khusus. Hasilnya, secara teori mampu menggambarkan kepribadian seseorang. Oleh karena itu akan dijelaskan dasar teori yang melatarbelakangi pembentukan tes ini, dan yang melatarbelakangi analisis kepribadiannya. Teori yang digunakan dalam tes ini adalah beberapa teori kepribadian yang dikenal di bidang psikologi. Selain penjelasan teoritis, buku ini menjelaskan petunjuk penggunaan alat tes ini. Penjelasan meliputi bentuk tes-nya, karakteristik alat tes-nya, bagaimana pelaksanaan tes-nya, sampai bagaimana melakukan analisis terhadap hasil tes-nya. Sebagai sebuah pengantar, analisisnya lebih mengarah pada analisis kualitatif dasar, dan diharapkan memberi pemahaman dasar bagi pembaca pemula. Untuk melengkapi pemahamannya, penjelasan akan disertai contoh-contoh, baik contoh gambar maupun respon atau jawaban yang diberikan subyek tes, contoh analisisnya, dan sebagainya.
Downloads
Metrics
References
--
Copyright (c) 2018 Dwi Nastiti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the Umsida Press right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this platform.